BeritaDaerah

Direktur Perusda Kolaka Dilantik

Ekspospedia- Bupati Kolaka Ahmad Safei melantik Direksi Perusda Kolaka di ruang kerja bupati, Kamis (16/2/2023). Pelantikan tersebut dihadiri Wakil Bupati Kolaka H.Muh.Jayadin.

Dalam pelantikan tersebut bupati mengangkat Arman Syah sebagai Direktur Utama Perusda Kolaka, Tofik Edwar sebagai sekretaris dan Awal Riadi sebagai Direktur Keuangan Legal dan Pengembangan Bisnis.

Safei mengatakan, Perusda Kolaka harus lebih efektif dan efisien menjalankan roda organisasi.

“Perusda harus meningkatkan PAD Kolaka,” tegas Safei.

Bupati dua periode ini mengharapkan Perusda Kolaka jangan hanya tergantung pada satu usaha saja, tetapi harus ada diversifikasi usaha.

Selama ini, kata Safei, perusahaan milik daerah, seperti PDAM maupun Perumda diidentikkan oleh masyarakat dengan istilah “sarang penyamun”.

Penyematan istilah tersebut dikarenakan banyaknya praktik nepotisme dan penyimpangan lain.

“Banyak yang datang untuk jadi karyawan dan semua datang bawa keluarganya. Akhirnya semua urusan seperti milik keluarga. Inilah sebabnya PDAM, Perumda atau perusahaan lain disebut sarang penyamun,” pungkasnya. (***)

Wartawan: Dadang










































Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button