Berita

Kepala Rutan Kolaka Gelar Kegiatan Penamas

Ekspospedia – Dalam rangka menjalankan program unggulan Pendekatan Humanis di Bidang Pemasyarakataan (Penamas), Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kolaka Tutut Jemi Setiawan didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan serta seluruh staf melaksanakan makan bubur bersama warga binaan, di Aula Rutan Kolaka, Senin (24/7/2023).

Kepala Rutan Kolaka, Tutut Jemi Setiawan, mengatakan kegiatan ini bertujuan agar lebih dekat dengan warga binaan sekaligus memahami kondisi warga binaan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan antar warga binaan dan para pegawai, apabila ada pertanyaan terkait remisi, atau hal yang perlu disampaikan kepada petugas silakan sampaikan, kita sama-sama duduk bersama, bapak ibu sambil makan bubur bisa menyampaikan unek-uneknya, nanti kita cari solusinya bersama. Kita sama-sama duduk di bawah agar kita mengerti satu sama lain, apa yang diinginkan warga binaan, apa yang diinginkan petugas tapi tetap sesuai dengan peraturan yang ada. Hal ini juga bertujuan untuk lebih mendekatkan diri dan lebih memahami kondisi dari warga binaan sekaligus bertujuan memberikan pemahaman secara batin agar warga binaan bisa lebih baik dalam menjalani hidup dan siap kembali ke masyarakat”, Tuturnya.

Ditempat yang sama, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Salahuddin mengimbau kepada warga binaan agar seusai kegiatan makan bubur bersama, kebersihan tetap dijaga, buanglah sampah pada tempat yang telah disediakan. (rls)
























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button