EkonomiEkspos Info

Komisi Irigasi Kolaka Lakukan Rapat Internal

Ekspospedia-Komisi Irigasi Kabupaten Kolaka menggelar rapat internal di Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Rabu (5/1/2022). Rapat tersebut dipimpin Sekda Kolaka H.Poitu Murtopo dan dihadiri  Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kolaka Mustajab,serta  Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Kolaka Bachrun Hanise.

Usai memimpin rapat tersebut Poitu mengatakan, rapat komisi irigasi merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk mengetahui kebijakan yang akan dilakukan pada 2022 ini untuk pertanian di Kabupaten Kolaka.

“Dari perwakilan yang ada di kecamatan, maka diketahui apa saja kendala petani yang ada di lapangan. Utamanya untuk serentaknya musim tanam di Kabupaten Kolaka. Kita juga ingin mengetahui ketersediaan air untuk persawahan yang ada di Kolaka,” tutur Sekda kepada ekspospedia, Rabu (5/1/2022).

Dalam rapat komisi irigasi, pihaknya bisa metahui sawah produktif namun masih terkendala dengan air, dan sawah yang sudah cukup air.

“Muara akhir dari rapat komisi irigasi adalah Pemerintah Kabupaten Kolaka ingin panen petani sawah bisa meningkat setiap tahunnya. Pastinya Komisi Irigasi akan  terus melakukan koordinasi dengan pengamat irigasi yang tersebar di tujuh kecamatan,” tambah Poitu.

Dari laporan pengamat irigasi yang ikut rapat, katanya,  masalah air hingga saat ini untuk sawah masih cukup.

“Namun kita juga mengakui ada memang beberapa puluh hektare yang tidak ada irigasinya. Namun ternyata di lapangan sudah teratasi dari sektor Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura yaitu dengan sistem pompa dan sumur,” tuturnya.

Pihaknya berharap setelah masalah air diselesaikan oleh pemerintah kabupaten,  t masyarakat dapat aktif untuk menggarap sawahnya

“Pemerintah kabupaten ingin masyarakat petani bisa makmur dan sejahtera,” tambahnya. (**)

Wartawan : Dadang
























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button