Berita

100 Desa di Kolaka Rampungkan LPJ ADD Triwulan Tiga 2022

Ekspospedia- Sebanyak 100 desa telah merampungkan laporan pertanggungjawaban (LPJ) alokasi dana desa (ADD) triwulan ketiga atau periode Juli-September 2022. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kolaka, Rahmat Hidayat didampingi Kepala Bidang Desa DPMD Kolaka Genardi saat ditemui di kantornya, belum lama ini.

Menurut Rahmat Hidayat, patuh pada pertanggungjawaban dana yang telah digunakan merupakan sesuatu yang sangat mereka harapkan.

“Kami sangat mengapresiasi karena di Kolaka, dari 100 desa yang ada, semuanya telah melaporkan pertanggungjawaban untuk penggunaan ADD sebelumnya,” jelasnya.

Kini, pihaknya sedang berupaya untuk mendorong pencairan ADD periode Oktober hingga Desember 2022 atau triwulan keempat.

“Kalau masalah ADD triwulan keempat, kita sudah ajukan permintaan (pencairan) semua, sekarang untuk pencairan itu bukan wewenang kami,” ujar Kabid Desa DPMD Kolaka, Genardi.

“Untuk total anggaran ADD pada 2022 di Kolaka berjumlah Rp 66.723.146.400, yang dibagi ke 100 desa.ADD ini bersumber dari APBD Kabupaten Kolaka. Dan untuk pencairannya itu langsung masuk ke rekening desa,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Badan Keuangan Daerah Kolaka Hj. Tenri Gau saat dikonfirmasi membenarkan bahwa permintaan pencairan ADD telah masuk di BKAD.

“Saat ini sudah proses dan sudah masuk di perbendaharaan, pastinya uang itu akan cair,” tutur Tenri. (***)

Wartawan: Dadang.






Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button