Ekspospedia – Kepolisian Resor (Polres) Kolaka melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata Anoa 2023-2024 di pelataran rumah adat Kolaka, Selasa (17/10/2023).
Kegiatan ini dihadiri Wakil Bupati Kolaka Muhammad Jayadin, Forkopimda, kepala SKPD, Ketua KPU Kolaka, Ketua Bawaslu Kolaka, para pimpinan partai politik, dan para camat se- Kabupaten Kolaka, tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Pada kesempatan ini, diadakan pula penandatanganan kesepakatan Pemilu damai tahun 2024 yang ditandatangani para ketua partai politik se- Kabupaten Kolaka dan perwakilan etnis atau suku di Kolaka.
Operasi Mantap Brata Anoa 2023-2024 merupakan operasi yang dilakukan untuk pengamanan Pemilu 2024. Pelaksanaan operasi ini dilakukan selama 222 hari diawali dengan pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden yang dijadwalkan pada 19 Oktober sampai 25 Oktober 2023.
Dalam operasi ini, Polri juga akan melibatkan 434.197 personel se-Indonesia yang dimulai dari tingkat Mabes Polri hingga jajaran polda selanjutnya untuk kekuatan pasukan yang digelar akan dikalkulasikan sesuai dengan karakteristik kerawanan di masing-masing Polda. Operasi Mantap Brata Anoa akan dilakukan dengan konsep keterpaduan antara Polri, TNI dan seluruh pemangku kepentingan. (***)