Polres Kolaka Kumpulkan Dana Bantu Korban Gempa Cianjur

Ekspospedia – Personel Polres Kolaka mengumpulkan bantuan dana sebagai wujud kepedulian kepada warga korban gempa Cianjur Jawa Barat. Penggalangan dana tersebut dilaksanakan di halaman Polres Kolaka, Jumat (25/11/2022).
Kapolres Kolaka AKBP Resza Ramadianshah, S.I.K. di sela-sela pelaksanaan apel pagi mengajak kepada seluruh personel Polres Kolaka melakukan penggalangan dana secara ikhlas, guna meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat bencana gempa yang terjadi di Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11/2022) sekitar pukul 13.21 WIB.
“Semoga bantuan yang dikumpulkan dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang saat ini terkena musibah gempa di Cianjur. Mari kita mendoakan agar selalu diberikan kekuatan, ketabahan serta kesabaran dalam melewati masa-masa sulit pascagempa yang terjadi,” ucap Kapolres Kolaka.
Kegiatan penggalangan dana peduli bencana gempa Cianjur tersebut dilaksanakan serentak oleh Polres jajaran di Polda Sulawesi Tenggara sebagai wujud empati Polri kepada masyarakat yang terkena dampak bencana gempa di Cianjur. (***)
























